MalDoc Analysis

4 minute read

Published:

Pada bulan maret 2023, terdapat sample baru yang terindentifikasi sebagai malware. Malware tersebut berasal dari file berekstensi.xls dan .doc dan dikenal dengan nama “Bank Slip.xls”. Aktivitas malware tersebut memiliki hubungan dengan kerentanan yang dikenal dengan id CVE-2017-11882 dan CVE-2018-0802.


Identifikasi Sample Malware

Dalam melakukan proses identifikasi malware tersebut, kami menggunakan beberapa tools yaitu :
  • AnnyRun (Sandbox)
  • Triage (Sandbox)
  • Oledump
Diawal tahun 2023 ini, kami kembali menemukan salah satu document berbahaya yang menggunakan format .xls. File tersebut merupakan salah satu file yang berasal dari produk terkenal yaitu Microsoft excel. File tersebut memiliki nama “Bank Slip.xls”. Secara kasat mata, mungkin orang awam hanya berfikir bahwa file tersebut hanyalah slip tranksaski perbankan seperti pada umumnya. Namun disini kami akan memberikan informasi mengenai file tersebut kami kategorikan sebagai malware.

Berikut detail sample file yang berhasil kami dapatkan :
  • Nama : “Bank Slip.xls”
  • Size : 432 KB
  • MD5 : 85c490912e285bd5d94e0a426f04a9d6
  • SHA1 : 6a571ed2b4c58522eabd1bd00e3fc7a7a3b26635
  • SHA-256 : f15fda356c604aa1819c7d45cc556f8fb796471a7c13e8bdea4be2f3a984c923
  • SHA512 : 479fcd2889c9f10668c51191a9f2c3654e69e3d686fe2d2e82b5aa9775f63d311e1012f13f0c51cbfed3dde4a8fee6da3a58416688dce46d75f6f5050f9e680b
  • SSDEEP : 12288:KIoQbGFJX8EVSD4iJ9UHqthcULSHv1tfKawyxh5s:tOJXhV1iXU0cUej7xs
  • Application : Microsoft Excel
  • Content-Type : application/vnd.ms-excel
  • Entropy : 8.0
Berikut adalah visualisasi file "Bank Slip.xls"


Analisa file “Bank Slip.xls” dimulai dengan membuka file tersebut degan menggunakan bantuan dari tools sandbox free online yaitu hatching malware sandbox.



Terlihat bahwa file tersebut tampak tidak menampilkan sesuatu yang berbahaya dan hanya terdapat suatu foto atau gambar yang membuat informasi transaksi perbankan. Disini kami berinisiatif untuk melakukan pengcekkan lebih mendetail yaitu melihat apakah ada suatu perintah atau command yang tertanama dalam file tersebut yang disebut dengan macro.

Untuk membantu kami dalam menganalisis macro dalam file “Bank Slip.xls” tersebut, kami menggunakan tools oledump yang dibuat oleh Didier Stevens. Melalui tools tersebut kami akan mencoba melalukan dump pada object yang terlinking dan terembedding



Berdasarkan pengecekkan, kami tidak menemukan macro dalam file “Bank Slip.xls” tersebut. Namun disini file tersebut memiki sebanyak 13 stream, sehingga kami berinisiatif untuk melakukan pengcekkan satu demi satu



Pada pengecekkan yang dilakukan di stream ke 4, kami menemukan sesuatu yang ganjil. Dimana tampak seperti link url yang tertanam pada document tersebut. Untuk lebih detail dapat dilihat pada gambar dibawah :



Disini kami mengetahui bahwa file “Bank Slip.xls” setelah dibuka oleh user, akan mencoba terhubung dengan url tersebut dan akan mencoba mendownload file baru yaitu “OO-OO.doc”.

Berikut detail file “OO-OO.doc” yang berhasil kami dapatkan :
  • Nama : “OO-OO.doc”
  • Size : 12,26 KB
  • MD5 : f769da2607ed96e6a3a3faf2812efabe
  • SHA1 : 180a581b8bb14e4959e235711785b6e8409aac6e
  • SHA-256 : c054af2f2e1ece3e68889a77c04e6d21675646b0c5a2b5815633ed2dc1089942
  • SHA512 : 6444f305933c4daecf5680f49f15448eb92bdc7e0e0df39a45d9658529d6c994b343577ff42b386c65ee113e1de298c4cdd23788b4dda21aecbf61dae8f5980
  • SSDEEP : 384:DmjkZenlHY8zYK6+8S4RmWvirtTPcnNfT9fSp:DmjKIlLzMo4RnNZTpSp


berikut adalah visualisasi file "OO-OO.doc"



Diketahui bahwa file “OO-OO.doc” juga merupakan salah satu file Microsoft word. Ketika kami membuka file tersebut, kami hanya mendapati bahwa file tersebut memiliki double ektension yaitu .doc dan .rtf.





Berdasarkan hasil dari percobaan membuka file “OO-OO.doc” tersebut kami menemukan bahwa file tersebut berisi beberapa string yang tidak beraturan. Disini kami berusaha menyelidiki string tersebut, namun kami tidak mendapatkan informasi yang kami inginkan.
Namun dari hasil aktivitas open file tersebut kami menangkap aktivitas anomali yaitu :
  • Found action EmbedEquation (May contain an exploit due to the presence of equation OLE objects)
  • Found action GetProcAddress (May execute code from a DLL)
  • Found action LoadLibraryW (May execute code from a DLL)
  • Found action URLDownloadToFileW (May execute code from a DLL)
  • Found action ExpandEnvironmentStringsW (May execute code from a DLL)

Dimana dari beberapa aktivitas tersebut menunjukkan bahwa terdapat adanya usaha untuk menjalin konektivitas terhadap ip eksternal yaitu 92(.)52(.)217(.)50 yan bersal dari negara Hongaria. Dimana disaat user telah berhasil terhubung dengan ip tersebut maka secara otomatis mendownload file yang Bernama “csrss.exe” yang kami yakini telah dimodifikasi pada direktori wincloud. Dimana disini adalah file csrss.exe berfungsi sebagai “controls many critical functions on your operating system” sehingga sangat berbahaya jika attacker berhasil mendapatkan akses tersebut. Sayangnya kami tidak bisa mendapatkan sample file tersebut dikrenakan ip eksternal tersebut sudah nonaktifikan dikarenakan terindikasi sebagai phising.


Berikut adalah grafik hubungan yang terjadi antara file “Bank Slip.xls” dan file “OO-OO.doc” dalam membantu attacker menjalankan aksinya

Tactic dan Technique

Berdasarkan hasil pengecekkan yang kami lakukan diketahui bahwa file “Bank Slip.xls” terdeteksi menggunakan tactic Execution dengan technique Command and Scripting Interpreter sedangkan pada file “OO-OO.doc” terdeteksi menggunakan tactic Execution dengan technique Exploitation for Client Execution.

Indicator of Compromise (IoC)

Berdasarkan hasil pengecekkan yang kami lakukan juga didapet bebera Indicator of Compromise (IoC) yang berasal dari Kedua file tersebut
IoC File “Bank Slip.xls”
  • URL : https://zynova(.)hawklogger(.)repl(.)co/OO-OO.doc
  • Domain : zynova(.)hawklogger.()repl(.)co
  • MD5 : 3f98d7e0e33566331bf8eae6480a9b84
  • SHA1 : 050dd851fe2af90b9749ad5e9e0583792ff190ca
  • SHA256 : 7be46bdc7bdc8f96d32dbd966ff6f46fc51762b3f287318c18ca3a8807cd2465
  • SHA512 : 024f5ebc27664d19fd2a3ca25d539b0e2c67bea05bdfe7dcb57f6a3cf1f210ce392f596d3397e76588956ab67b618865ebf274deed138d281fa183f4edcdc23f
  • IP Address : 34(.)160(.)67(.)231 (United States)
IoC File “OO-OO.doc”
  • URL : http://92.52.217.50/wincloud/csrss.exe
  • MD5 : 74b4ebf7ab889024341b49a476232fc2
  • SHA1 : 6d573661d8b7950aacf3c818ea938b0cf1bc7194
  • SHA256 : eeb57c0fa42e066b0dda567cd12c5353345b048d87b41e19419e3b0958fc5ce3
  • SHA512 : 946a2f229e3986263bd3f571c425f2fc57122988aee38d0ca81c8e20d0f9881ed102e1997625d63105513a62ad2f52625585c245958a6b6b9c00a6ae6de33890
  • IP Address : 92(.)52(.)217(.)50 (Hongaria)

Download Report